Public Lecture Fakultas Ilmu Pendidikan Menghadirkan Dosen Universitas Windesheim Belanda

Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Hamzanwadi kembali mengadakan public lecture dengan menghadirkan Dosen dan Mahasiswa dari Windesheim University Belanda. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari MoU yang sudah dilaksanakan oleh kedua belah pihak dalam rangka penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Salah satunya adalah peningkatan komptensi Dosen dan pembelajaran inovatif bagi mahasiswa telah dilaksanakan pada Sabtu, 28 September 2024 di Ruang Rapat Rektorat Universitas Hamzanwadi, yang dihadiri oleh Dekan, Koorprodi, Dosen dan Mahasiswa di lingkungan Fakultas Ilmu Pendidikan. Kegiatan ini bertajuk “Thematic Working in Enrich Learning Environment". 

Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Bapak Muhammad Sururuddin berharap dari kegiatan ini dapat memberikan bekal pengalaman belajar dalam meningkatkan pembelajaran yang inovatif bagi mahasiswa pada abad 21 ini, dengan menerapkan berbagai metode pembelajaran berbasis projek dan berbasis studi kasus. Janie Lensen Botter dalam penyampaian materinya menegaskan bahwa menciptakan lingkungan belajar yang optimal dan beragam untuk mendukung perkembangan peserta didik. Lingkungan belajar yang kaya melibatkan berbagai aspek, seperti: fasilitas yang memadai strategi pembelajaran inovatif, lingkungan sosial yang mendukung siswa merasa lebih nyaman untuk berpartisipasi aktif dalam pembelajaran, penggunaan teknologi dan media, keterlibatan orang tua dan komunitas. Dengan mengintegrasikan semua elemen ini, lingkungan belajar yang lebih kaya akan mendukung perkembangan kognitif, sosial, dan emosional siswa secara lebih optimal.